Perencanaan Program Teknik Stimulasi Pengasaman Menggunakan Metode Matrix Acidizing Pada Sumur FIA PT Pertamina EP Asset 3 Cirebon

Authors

  • Rahma Musyafia Muhammad PEM Akamigas

DOI:

https://doi.org/10.37525/sp/2020-2/258

Keywords:

Program Matrix Acidizing, Permasalahan Sumur, Peramalan Sumur, Kajian Keekonomian

Abstract

Stimulasi pengasaman dapat didefenisikan sebagai pekerjaan yang dilakukan terhadap sumur dengan tujuan meningkatkan laju produksi dengan jalan memperbaiki dan atau meningkatkan harga permeabilitas batuan dengan cara menginjeksikan asam ke dalam pori-pori formasi (antar butir, rongga-rongga, atau rekahan) atau melarutkan partikel-partikel penyumbat pori-pori. Maksud dari skripsi ini adalah memilih dan merencanakan jenis Stimulasi Acidizing yang sesuai dengan kondisi sumur produksi yang dalam hal ini batuan reservoir berjenis karbonat limestone, sehingga dengan dilakukannya stimulasi acidizing dengan menggunakan fluida stimulasi berbahan dasar Asam Hydrochloric (HCL), maka diharapkan kerusakan formasi (formation damage) akan tertanggulangi dan turunnya harga permeabilitas akibat damage akan kembali ke harga permeabilitas asli dari reservoir tersebut sehingga laju alir produksi akan meningkat.Metode yang digunakan dalam skripsi ini adalah dengan cara menganalisa kerusakan formasi dengan melihat sejarah produksi sumur, hasil analisa Pressure Build Up Test, dan juga dengan melihat kurva IPR sumur. Kemudian mendesain stimulasi acidizing melalui metode perhitungan trial & error dengan beberapa pengasaman yang sudah ditentukan.

References

Brown, E., Kermit, 1998,“The Technology Of Artificial Lift Method”,Volume 2a, Oklahoma; Pennwell Publishing Company.
Takacs, Gabor, 2005, “Gas Lift Manual”, Oklahoma, PennWell Publishing Company, Tulsa.
Santosa, Eko, Budhi, 2001, “Metoda Produksi Gas Lift”, Bahan Kuliah, STEM Akamigas, Cepu.
Schlumberger Gas Lift Design and Technology
Guo, Boyun, 2007, “Petroleum Production Engineer”, Lafayette; Elsevier Science & Technology Books.
American Petroleum Institute, 2008, API Publication, “API RP 11V6”, Northwest, Washington DC.

Published

2020-11-13

How to Cite

Muhammad , R. M. (2020). Perencanaan Program Teknik Stimulasi Pengasaman Menggunakan Metode Matrix Acidizing Pada Sumur FIA PT Pertamina EP Asset 3 Cirebon. Swara Patra : Majalah Ilmiah PPSDM Migas, 10(2), 37–50. https://doi.org/10.37525/sp/2020-2/258