http://ejurnal.ppsdmmigas.esdm.go.id/sp/index.php/migaszoom/issue/feed Jurnal Nasional Pengelolaan Energi MigasZoom 2023-12-01T15:43:50+00:00 Tim Pengelola Publikasi Ilmiah jurnal.ppsdmmigas@esdm.go.id Open Journal Systems <p>Jurnal nasional pengelolaan energi MigasZoom mempunyai visi untuk menjadi media komunikasi ilmiah antar instansi di kementerian ESDM, perguruan tinggi, pengajar, peneliti dan stakeholder untuk mewujudkan masyarakat yang memiliki wawasan berpikir dan pengetahuan tentang pengelolaan energi.&nbsp; Scope jurnal MigasZoom meliputi energi terbarukan, minyak dan gas bumi, konservasi energi dan ekonomi energi.</p> <p>The national journal of energy management MigasZoom has the vision to become a medium of scientific communication between agencies in the Ministry of Energy and Mineral Resources, universities, lecturers, researchers, and stakeholders to create a critical society that has insight into thinking and knowledge about the energy management. The scope of the journal covers renewable energy, oil and gas, energy conservation, and energy economics.</p> http://ejurnal.ppsdmmigas.esdm.go.id/sp/index.php/migaszoom/article/view/416 OPTIMALISASI KINERJA ENERGI FURNACE KILANG PPSDM MIGAS CEPU MENGGUNAKAN ALGORITMA GENETIK 2023-11-10T03:02:22+00:00 Bambang Priandoko bpriandoko0@gmail.com <p>Usaha untuk meningkatkan kinerja Energi peralatan pemanfaat energi secara maksimal sangat diperlukan karena akan mengurangi biaya energi, serta akan berdampak pada pengurangan emisi gas buang dan pemanasan global. Dalam penelitian ini dikembangkan suatu metoda optimasi untuk memaksimalkan kinerja energi furnace pada Kilang PPSDM Migas Cepu. Berdasarkan pengamatan dan pengukuran dan analisis perhitungan metoda langsung dan tidak langsung data operasi kilang tersebut, memperlihatkan bahwa kinerja Furnace 2 dan 3 memiliki efisiensi 47.26 % dan 49.81%. Hasil pengujian menggunakan metoda algoritma genetik diperoleh efisiensi Furnace 2 dan 3 meningkat menjadi 57.12 %. Metoda optimasi menggunakan algoritma genetic dalam penelitian ini menggunakan enam populasi. Populasi tersebut adalah parameter temperature crude oil, jumlah pasokan crude oil, jumlah bahan bakar yang digunakan diolah dengan proses seleksi kromosom, perkawinan silang dan mutasi secara berulang-ulang sehingga mendapatkan populasi terbaik. Populasi terbaik tersebut itulah yang akan menghasilkan nilai efisiensi Furnace terbaik yang mampu mengurangi kerugian energi sebesar 2904 KWH per hari utuk setiap Furnacenya.</p> 2023-11-25T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2023 Bambang Priandoko http://ejurnal.ppsdmmigas.esdm.go.id/sp/index.php/migaszoom/article/view/472 ANALISIS STRATEGI INSPEKSI BERDASARKAN RISIKO (RBI) PADA ATMOSPHERIC STORAGE TANK PT. XYZ 2023-11-10T03:23:04+00:00 Mochamad Febrian Adhi Patria, S.T mochamad.patria@esdm.go.id <p><em>Storage tank</em> (tangki timbun) merupakan salah satu peralatan penting dalam industri minyak dan gas bumi yang wajib dilakukan inspeksi dan pemeliharaan agar dapat beroperasi dalam kondisi prima, bekerja dengan kondisi aman, dan meminimalisir terjadinya kecelakaan. Penelitian ini bertujuan membuat strategi program inspeksi berdasarkan risiko atau <em>risk based inspection </em>(RBI) pada <em>storage tank</em> A PT. XYZ. Metode yang digunakan adalah RBI-semi kuantitatif berdasarkan standard API 581. Penelitian ini dimulai dengan melakukan studi literatur, mengumpulkan data, melakukan perhitungan <em>remaining life</em>, menentukan risiko dan membuat strategi dan rencana inspeksi. Hasil penelitian menunjukan <em>remaining life</em> dari masing-masing <em>course 1</em>, <em>course 2</em>, dan <em>course 3</em> adalah 20,35 tahun, 16,60 tahun, dan 51,42 tahun. Risiko masuk dalam kategori medium (1C). <em>Storage tank</em> perlu dilakukan inspeksi secara berkala dalam 5 tahun dengan metode inspeksi 100% <em>visual inspection</em>, UT Spot/ UT Scan dan inspeksi lain sesuai standar API 653. Metode RBI dapat mengurangi biaya inspeksi sebesar $5000 sampai batas <em>remaining life</em> <em>storage tank</em> atau sebesar $312 pertahun.</p> 2023-11-25T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2023 Mochamad Febrian Adhi Patria, S.T http://ejurnal.ppsdmmigas.esdm.go.id/sp/index.php/migaszoom/article/view/478 A ANALISA TEKNIS UNJUK KERJA PIPA TRANSMISI GAS OPEN ACCESS PADA REGION IV AREA JAWA TIMUR 2023-11-17T22:42:01+00:00 Mohammad Hasan Syukur mohammad.syukur@esdm.go.id <p>Gas Bumi hingga saat ini menempati menempati urutan ketiga konsumsi dari energi primer setelah minyak bumi dan batubara. Ruas Pipa Open Access adalah Ruas transmisi atau wilayah jaringan distribusi gas bumi yang ditetapkan dengan mempertimbangkan sumber gas berdasarkan rencana pembangunan pemerintah dan atau usulan BPH Migas dan atau usulan badan usaha dalam kerangka kegiatan usaha pengangkutan gas bumi yang pembangunan dan pengoperasiannya dilaksanakan badan usaha melalui mekanisme lelang oleh BPH Migas. Metodologi penelitian ini menggunakan metode analisa deskriptif - kuantitatif, menggunakan persamaan Panhandle A, Panhandle B dan Weymouth. Data yang dikumpulkan adalah data Panjang pipa, diameter pipa, ruas pipa, sifat karakteristik gas, selain itu diperlukan data kondisi pemasok dan data kondisi penerima. Tujuan Penelitian adalah melakukan analisa teknis kinerja (<em>performance</em>) dengan menggunakan software PipelineStudio, dengan berbagai persamaan di atas untuk menentukan penurunan tekanan dari ruas pipa transmisi dan kapasitas dari pipa transmisi. Dari hasil penelitian diperoleh data sebagai berikut : Terjadi penurunan tekanan pada ruas pipa open access di Jawa Timur, dalam berbagai persamaan gas Panhandle A, Panhandle B dan Weymouth. Penurunan Tekanan terbesar apabila digunakan Persamaan Weymouth. Masih ada ruang kapasitas pipa dalam pipa Open Access di jawa timur sehingga memungkinkan untuk meningkatkan flowrate dari shipper yang ada atau dimungkinkan dengan menambah jumlah shipper, sampai laju alir 555 MMSCFD masih bisa untuk ruas pipa open access Jawa Timur.</p> 2023-11-25T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2023 Mohammad Hasan Syukur http://ejurnal.ppsdmmigas.esdm.go.id/sp/index.php/migaszoom/article/view/479 The ANALISA PERFORMA KAPASITAS ALIR PIPA TRANSMISI GAS BUMI OPEN ACESS, STUDI KASUS PIPA TRANSMISI GAS BUMI RUAS X-Y 2023-11-18T04:36:16+00:00 Risdiyanta Risdiyanta risdy95@gmail.com <p>Peran Gas bumi dalam transisi energi rendah karbon sebelum menuju <em>Net Zero Emission</em> (NZE) sangatlah penting karena bisa menjembatani perubahan energi fosil (Minyak bumi dan batubara) ke energi terbarukan. Pada bauran energi nasional tahun 2022 gas bumi sebagai bahan bakar menempati porsi konsumsi terbesar ketiga konsumsi setelah minyak bumi dan batubara. Untuk pemanfaatan gas bumi maka pemerintah terus berupaya membangun infrastruktur gas bumi seperti pipa Transmisi, pipa distribusi dan jaringan gas. Pipa transmisi adalah sarana transportasi untuk mengangkut Gas Bumi produsen gas ke pipa distribusi menuju konsumen. Sedangkan pipa <em>Open Access</em> adalah pipa transmisi yang menurut peraturan pemerintah <em>c.q</em> BPH Migas adalah pipa <em>transporter</em> yang bisa dimanfaatkan bersama antar produsen gas atau jaringan distribusi yang ditetapkan dengan mempertimbangkan sumber gas berdasarkan rencana pembangunan pemerintah dan atau usulan BPH Migas dan atau usulan badan melalui mekanisme lelang oleh BPH Migas. Penelitian ini menggunakan metode analisa deskriptif - kuantitatif, menggunakan persamaan <em>Panhandle</em> <em>A</em>, dengan <em>EOS Peng Robinson</em> (PR), dengan parameter <em>pipeline</em> gas alam sepanjang 200 km, tekanan <em>input</em> pada <em>pipeline</em> sebesar 900-1065 Psia, <em>flowrate</em> sebesar 100 MMSCFD, dari hasil Analisa didapakan bahwa semua rumus empiris dan simulasi dapat digunakan untuk memprediksi nilai kapasitas alir maksimal dengan baik pada segmen pipa sangat panjang dengan menggunakan <em>software Pipeline Studio</em>.</p> 2023-11-25T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2023 Risdiyanta Risdiyanta http://ejurnal.ppsdmmigas.esdm.go.id/sp/index.php/migaszoom/article/view/480 STUDI SIMULASI PENGURANGAN KONSENTRASI CO2 DI GAS ALAM SEBAGAI UMPAN CNG PLANT 2023-11-09T03:37:29+00:00 Arluky Novandy arluky.novandy@esdm.go.id <p>Telah dilakukan studi simulasi pengurangan konsentrasi CO<sub>2</sub> di gas alam sebagai umpan CNG plant di PT. TIP. Simulasi dilaksanakan menggunakan simulator <em>HYSYS</em> V12.1 metode absorpsi dengan pelarut <em>methyl diethanolamine</em> (MDEA). Skenario yang digunakan dalam simulasi adalah kolom absorpsi 10 <em>tray</em>, pelarut MDEA 65% wt dengan laju alir ke dalam kolom absorber 110 kg/jam, dan gas alam dengan laju alir 1 MMSCFD tekanan 198 psia pada temperatur 89,6 °F.</p> <p>Hasil simulasi menunjukkan bahwa absorpsi dengan pelarut MDEA dapat menurunkan 11,4% mol CO<sub>2 </sub>dalam gas alam PT TIP. Pengurangan gas CO<sub>2</sub> yang sebesar 11,4% mol cukup untuk memenuhi spesifikasi gas pipa (maksimum 3 – 4% mol).</p> 2023-11-25T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2023 Arluky Novandy http://ejurnal.ppsdmmigas.esdm.go.id/sp/index.php/migaszoom/article/view/486 PERAWATAN POMPA FEED SENTRIFUGAL MULTI STAGE DI UNIT BOILER 2023-11-09T01:01:41+00:00 Galih Adi Nugroho galiheiho@gmail.com <p>Pompa <em>feed</em> sentrifugal <em>multi stage</em> merupakan salah satu komponen penting dalam sistem unit boiler yang berfungsi untuk mengalirkan air umpan (<em>feed water</em>) ke dalam boiler untuk proses pembentukan uap. Kinerja pompa feed yang optimal sangat krusial dalam menjaga efisiensi dan kehandalan operasi unit boiler. Oleh karena itu, penanganan perawatan yang baik sangat diperlukan untuk mencegah terjadinya gangguan dan kerusakan yang dapat menyebabkan <em>downtime</em> dan biaya pemeliharaan yang tinggi. Salah satu metode perawatan yang dianjurkan adalah dengan metode ISMO. Metode ini menghitung nilai kerumitan pompa berdasarkan parameter tertentu. Kemudian nilai tersebut baru dikonversi ke tahapan perencanaan perawatan apa saja yang perlu dilakukan beserta jangka waktunya. Dengan menerapkan metode dan praktik perawatan yang tepat, diharapkan kinerja pompa <em>feed</em> sentrifugal <em>multi stage</em> di unit boiler dapat tetap optimal, mengurangi risiko kegagalan dan <em>downtime</em>, serta meningkatkan efisiensi dan kehandalan operasi keseluruhan unit boiler. Untuk pompa <em>feed</em> sentrifugal <em>multi stage</em> PPSDM Migas diperoleh rencana perawatan sebanyak 17 kali dalam waktu 3 tahun sesuai dengan siklus perawatan ISMO serta pada tahun ke 3 yaitu pada siklus ke 18 akan dilakukan <em>overhaul</em> pompa sentrifugal.</p> 2023-11-25T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2023 Galih Adi Nugroho http://ejurnal.ppsdmmigas.esdm.go.id/sp/index.php/migaszoom/article/view/512 PENILAIAN PERPANJANGAN UMUR SISA LAYAN (RESIDUAL LIFE ASSESSMENT) PERALATAN DI INDUSTRI MINYAK DAN GAS BUMI (STUDI KASUS PERALATAN BEJANA TEKAN FILTER/WATER SEPARATOR PT. XYZ) 2023-11-13T07:26:22+00:00 Ikhsan Kholis ikhsan.kholis@esdm.go.id <p>Dalam kondisi tertentu dimana suatu instalasi atau peralatan diharapkan dapat tetap dioperasikan walaupun telah melewati umur layan desainnya. BU/BUT dapat tetap menggunakan Instalasi dan/atau peralatan yang telah melewati batas umur layan desain (<em>design life</em>) tersebut setelah sebelumnya terlebih dahulu melakukan penilaian perpanjangan sisa umur layan (<em>residual life assessment</em>) dengan memperhatikan kaidah keteknikan yang baik sesuai standar acuan. Hasil penilaian yang menyatakan instalasi atau peralatan yang dapat diperpanjang umur layannya dimana penilaian perpanjangan sisa umur layan tersebut sesuai dengan hasil analisis dengan mengutamakan faktor keselamatan.</p> <p>Dalam menyajikan penjelasan bagaimana tata cara pelaksanaan <em>residual life assement </em>pada pembahasan ini, metode yang digunakan diawali dengan studi lteratur dari hasil-hasil penelitian sebelumnya, kemudian dianalisa secara deskripsi dengan menggunakan data sekunder yang diperoleh dari peraturan, laporan pemerintah, laporan BU/BUT, <em>Handbook</em> dan sumber di internet. Dari hasil evaluasi dokumen, data lapangan, mekanisme kerusakan dan umur peralatan dapat disusun rencana inspeksi dan interval inspeksi serta <em>remaining life</em> dari peralatan.</p> <p>Dari hasil analisa dapat disimpulkan bahwa bejana tekan masih dapat diperpanjang umur layannya sampai 20 tahun dengan tekanan desain tidak diturunkan tetap 150 psig.</p> 2023-11-25T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2023 Ikhsan Kholis http://ejurnal.ppsdmmigas.esdm.go.id/sp/index.php/migaszoom/article/view/517 ANALISIS SERAPAN KEBISINGAN DENGAN PEMASANGAN ROCK WOOL 2023-11-10T07:32:15+00:00 R Suhardi r.suhardi@esdm.go.id <p>Tujuan penelitian ini adalah untuk Mengetahui berapa besar kemungkinan nilai koefisien serapan Rock Wool pada frekwensi 500 Hz, 1000 Hz, 2000 Hz dan 4000 Hz, mengetahui penurunan intensitas kebisingan yang dihasilkan oleh Rock Wool pada frekwensi 500 Hz, 1000 Hz, 2000 Hz dan 4000 Hz dan mengetahui seberapa besar penurunan intensitas kebisingan yang dihasilkan oleh Rock Wool pada sumber suara <em>Portable Fire Pump</em> yang mempunyai suara dengan gabungan berbagai frekwensi.</p> <p> Jenis penelitian adalah Eksperimental, dimana penelitian ini dilakukan dengan pemasangan <em>Rock Wool</em> pada suatu ruangan, dimana ruangan yang digunakan bisa dibuat untuk tempat yang lain. Metode pengambilan data diperoleh dengan pengambilan data primer yaitu dengan melakukan pengukuran intensitas kebisingan di ruang penelitian yang dilengkapi dengan sumber bising mulai dari frekwensi 500 Hz, 1000 Hz, 2000 Hz dan 4000 Hz serta sebuah <em>Portable Fire Pump</em> dengan multi frekwensi.</p> <p> Berdasarkan hasil penelitian didapatkan bahwa koefisien serapan RockWool yang mempunyai ketebalan 5 cm adalah 0,8 untuk frekwensi suara 500 Hz, 0,96 untuk frekwensi 1000 Hz, 0,98 untuk frekwensi 2000 Hz dan 0,82 untuk frekwensi 4000 Hz. Sedangkan penurunan intensitas kebisingan yang dihasilkan dengan pelapisan RockWool (tebal 5 cm) terhadap 37,97% dari luas permukaan ruangan yang luasnya 72 m<sup>2</sup> adalah 10,16 dBA untuk frekwensi 500 Hz, 10,75 dBA untuk frekwensi 1000 Hz, 10,5 dBA untuk frekwensi 2000 Hz dan 9,58 dBA untuk frekwensi 4000 Hz serta 9,25 dBA untuk suara yang mempunyai campuran berbagai macam frekwensi yang dalam penelitian ini digunakan suatu Portable Fire Pump sebagai sumber suaranya.</p> <p> Dengan demikian dapat dikatakan bahwa bahan peredam Rock Wool merupakan bahan peredam yang efektif dalam usaha pengendalian kebisingan, karena mempunyai koefisien serapan yang besarnya mendekati 1 serta dalam pemasangannya cukup mudah.</p> 2023-11-25T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2023 R Suhardi http://ejurnal.ppsdmmigas.esdm.go.id/sp/index.php/migaszoom/article/view/544 A ANALISIS TERMODINAMIKA PEMANFAATAN FLUIDA BRINE PANAS BUMI MENGGUNAKAN SIKLUS RANKINE ORGANIK 125 kW 2023-11-17T04:05:04+00:00 Oktasio Fahlevi oktasio@esdm.go.id <p>Salah satu output dari Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi yang karakteristik reservoirnya dominasi cair adalah fluida brine yang akan diinjeksi lagi menuju reservoir. Namun temperature fluida brine masih cukup tinggi dan dapat digunakan sebagai sumber panas pada sistem SRO / siklus rankine organik. Disamping itu, fluida brine mempunyai kandungan silika yang dapat mempengaruhi proses scaling sehingga penurunan temperature fluida brine haruslah dijaga agara tidak terjadi proses scaling. GE Clean Cycle 125 kW merupakan teknologi yang dapat digunakan untuk pemanfaatan waste heat recovery fluida brine. Pada fluida brine, temperature masuk evaporator pada sistem siklus rankine organic sebesar 150°C dengan laju massa alir 63 kg/s, akan keluar melalui pre heater sebesar146,39°C. Sedangkan Fluida kerja R-245fa mempunyai laju massa alir sebesar 4,3 kg/s bekerja secara sistem tertutup. Potensi energi termal yang dapat diberikan ke dalam sistem SRO sebesar 138,26 kW dengan temperature reservoir 250°C dan net efisiensi sistem SRO GE Clean cycle 125 kW dapat menghasilkan 11,65%.</p> 2023-11-25T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2023 Oktasio Fahlevi http://ejurnal.ppsdmmigas.esdm.go.id/sp/index.php/migaszoom/article/view/546 ENERGY PERFORMANCE INDICATOR FOR HEALTH CARE BUILDING: A CASE STUDY OF A SMALL SIZED HOSPITAL IN INDONESIA 2023-11-18T02:19:21+00:00 Todo H Simarmata todo.h.t.simarmata@esdm.go.id <p><em>Energy is needed to guarantee the reliable and safe operation of healthcare buildings. The hospitals and other healthcare building energy performance have been investigated using several sets of energy performance indicators (EnPIs) formulation in several contexts. Often, those EnPIs are meaningless compared to other healthcare buildings, or they are restricted in their ability to guide energy investment planning or operation. This study examined four approaches—kWh/sqm/year, kWh/bed-day, kWh/overnight inpatient, and kWh/sum of inpatient and outpatient—for calculating EnPIs of a small-sized government hospital. The analysis focused on methods for defining EnPIs in the healthcare industry. With a value of 4.62 kWh/patient, it was found that the kWh/sum of in and outpatient was the optimal EnPI model.</em></p> 2023-11-25T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2023 Todo H Simarmata http://ejurnal.ppsdmmigas.esdm.go.id/sp/index.php/migaszoom/article/view/547 ANALISIS KESESUAIAN TATA CAHAYA LAMPU LIGHT EMITTING DIODE (LED) DI RUANG KELAS PPSDM KEBTKE BERDASARKAN STANDAR SNI-6197-2020 2023-11-18T02:22:58+00:00 Arief Indarto ariefindarto@gmail.com <p>Lampu LED telah digunakan di ruang kelas PPSDM KEBTKE yang bertujuan untuk penghematan energi dengan penggunaan daya (watt) yang rendah dan kenyamanan belajar di ruang kelas dengan intensitas cahaya lampu yang memenuhi persyaratan. Metodologi penelitian yang digunakan adalah dengan membandingkan kesesuaian temperature warna lampu, indeks renderensi warna dan hasil pengukuran intensitas cahaya serta perhitungan intensitas daya penerangan terhadap luas ruangan dan efikasi lampu dengan Standar SNI-6197-2020. Tata cahaya ruang ruang kelas telah di standarisasi sesuai SNI-6197-2011 konservasi-energi-sistem-pencahayaan sebagaimana telah di revisi menjadi SNI-6197-2020 konservasi-energi-sistem-pencahayaan. Beberapa parameter standar yang mengatur Ruang Kelas adalah tingkat pencahayaan (iluminans) ruang belajar sebesar 350 lux, intensitas daya penerangan sebesar 11,95 watt/m<sup>2</sup>, efikasi lampu LED 100–120 lumen/watt serta temperatur warna lampu warna putih netral (<em>warm white</em>) &lt; 3300 s.d. &gt; 5500Kelvin dan indeks renderasi warna minimal 80. Paper ini bertujuan untuk menganalisis kesesuaian tata cahaya Lampu LED di ruang kelas PPSDM KEBTKE dengan SNI-6197-2020 tentang konservasi-energi-sistem-pencahayaan. Hasil analisis menunjukkan tingkat pencahayaan (iluminans) ruang kelas rata rata sebesar 382 lux diatas standar 350 lux<strong>, </strong>intensitas daya lampu sebesar sebesar <strong>2,7</strong> watt/ m<sup>2 </sup>yang menunjukan penggunaan daya listrik per m<sup>2</sup> sebesar 2,7 watt masih dibawah standar maksimal densitas daya lampu Ruang kelas 11,95 watt/m<sup>2</sup><strong><sup> </sup>, </strong>nilai efikasi lampu sebesar 111 lumen/watt sesuai dengan standar efikasi lampu LED 100–120 lumen/watt, temperatur warna lampu LED 4000 Kelvin sesuai tampak warna putih netral (<em>warm white </em>) &lt; 3300 s.d. &gt; 5500 Kelvin, memiliki Renderasi warna (𝑅<sub>𝑎</sub>) antara 70 s.d. 95 sesuai standar indeks renderasi warna minimal 80.</p> 2023-11-25T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2023 Arief Indarto http://ejurnal.ppsdmmigas.esdm.go.id/sp/index.php/migaszoom/article/view/549 PERBANDINGAN EFISIENSI PADA BOILER II TWA PPSDM MIGAS MENGGUNAKAN METODE LANGSUNG DAN TIDAK LANGSUNG PERIODE BULAN MARET 2023 2023-11-20T14:06:33+00:00 Sonden Winarto sonden.winarto@esdm.go.id <p>Untuk memastikan kinerja boiler yang optimal, evaluasi efisiensi boiler pada PPSDM MIGAS sangat penting dilakukan. PPSDM MIGAS menggunakan dua metode evaluasi efisiensi boiler yaitu langsung dan tidak langsung. Metode langsung melibatkan pengukuran parameter yang berkaitan dengan pembakar bahan bakar dan produksi uap, dari analisis yang dilakukan menggunakan metode langsung nilai efisiensi boiler di PPSDM MIGAS sebesar 77,63%. Sedangkan sedangkan metode tidak langsung dilakukan dengan mengukur parameter seperti suhu gas buang dan komposisi gas buang, dari analisis yang dilakukan menggunakan metode tidak langsung didapati hasil nilai efisiensi boiler sebesar 76,22%.</p> 2023-11-25T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2023 Sonden Winarto http://ejurnal.ppsdmmigas.esdm.go.id/sp/index.php/migaszoom/article/view/550 STUDY KELAYAKAN HEAT EXCHANGER 03 KILANG PPSDM MIGAS 2023-11-22T07:40:30+00:00 Rahmanto Widiyantoro rwidiyantoro88@gmail.com <p>Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Minyak dan Gas Bumi terdapat kilang minyak kapasitas pengolahan 320 m3 per hari, hasil produk pengolahan kilang ini yaitu pertasol CA, pertasol CB, pertasol CC, solar, dan residu. Salah satu sarana alat yang digunakan dalam proses pengolahan adalah heat exchanger merupakan peralatan yang berfungsi untuk pertukaran energi antara aliran fluida berbeda suhu melalui kontak langsung maupun tidak langsung. Terdapat lima heat exchanger yang ada di kilang ini, salah satunya heat exchanger 03 (HE-03). Heat exchanger 03 ini sudah berumur maka perlu dilakukan penelitian dan analisis kelayakan perlatan ini. Dengan metode penelitian berupa studi lapangan dan studi pustaka, berupa pengambilan data kondisi operasi di Distributed Control System (DCS) dan secara riil data lapangan menggunakan Piping &amp; Instrumentation Diagram (P&amp;ID) sehingga dapat menghitung fouling factor, pressure drop dan efisiensi heat exchanger 03.</p> <p>Berdasarkan hasil perhitungan nilai Rd yang didapatkan pada Heat Exchanger 03 sebesar 0,1307 hr.ft2.oF/Btu. Besarnya nilai fouling factor (Rd) ini menunjukan adanya kotoran yang terakumulasi di dalam Heat Exchanger. Pressure Drop yang diperoleh pada shell yaitu sebesar 0.0003 Psí sedangkan pada tube sebesar 0,0005 Psi. Hasil perhitungan efektivitas kinerja Heat Exchanger 03 sebesar 83,77%. Dari hasil perhitungan menunjukan bahwa heat exchanger tersebut dinyatakan masih layak dioperasikan karena tidak melebihi standar batas yang diperbolehkan.</p> 2023-11-25T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2023 Rahmanto Widiyantoro http://ejurnal.ppsdmmigas.esdm.go.id/sp/index.php/migaszoom/article/view/556 Daftar Isi 2023-12-01T15:43:50+00:00 2023-11-25T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2023